Skip to content
Categories:

Spreadsheet Desain Struktur Baja sesuai SNI-Baja

Post date:
Author:
Number of comments: 67 comments
Standar Nasional Indonesia
Standar Nasional Indonesia

SNI 03-1729-2002 adalah standar perencanaan untuk struktur baja, judul lengkapnya adalah “Tata Cara Perencanaan Bangunan Baja Untuk Gedung” terbitan
Departemen Pekerjaan Umum
dan
Badan Standar Nasional. Standar ini dalam “kehidupan sehari-hari” biasa dinamakan

SNI-Baja, atau lebih lengkap sedikit SNI-Baja-2002. Yaa.. soalnya beberapa perencana kadang masih menggunakan SNI-Baja versi lama, juragan sendiri lupa tahun berapa.Oiya, kalo searching di internet pake keyword “SNI perencanaan baja” hasilnya adalah sebagian besar menyediakan versi digital dari SNI-Baja ini, umumnya sih dalam bentuk pe-de-ef. Nah.. kali ini juragan agak-agak keluar jalur dikit lah. Juragan nggak mau “melayani mentah-mentah”. Juragan mau bagi-bagi sedikit karya sederhana juragan dalam mengaplikasikan SNI-Baja tersebut.

Spreadsheet ini dibuat di MS Excel 2003, dan harusnya nggak ada masalah ketika dibuka di MS Excel versi 2007 atau yang lebih baru. Emang yang paling baru versi berapa ya? Duh, nggak sempat ngikutin perkembangan Mikroskop Opis. Anyway,.. isi dari spreadsheet ini adalah pengecekan atau perhitungan kapasitas momen lentur dan aksial tekan dari sebuah profil baja. Saat ini juragan baru membuat untuk profil WF dulu. Spreadsheet ini masih dalam tahap pengembangan, jadi mohon dimaklumi.

Spreadsheet desain baja
Preview speradsheet desain baja

Sedikit pengantar teori tentang desain baja terhadap momen lentur, hal yang paling dihindari pada sebuah elemen lentur (baca: balok) dari baja adalah keruntuhan karena Tekuk Torsi Lateral. (wuih…) Juragan yakin istilah ini sudah familiar sejak di bangku kuliah kan? Tekuk Torsi Lateral (TTL) terjadi pada kondisi berikut:

  • Momen utama dipikul oleh sumbu utama (sumbu kuat). Soalnya ada juga momen utama justru dipikul oleh sumbu lemah, seperti dalam kasus balok tidur. Jarang ditemui tapi tidak mustahil terjadi. Mudah-mudahan udah kebayang. Jadi, TTL cenderung terjadi pada balok berdiri, sementara pada balok tidur tidak akan terjadi TTL.
  • Jarak tumpuan cukup jauh, atau bentang bebasnya cukup panjang. Bentang bebas itu maksudnya bentang yang nggak ada sokongan di tengahnya.
  • Kelangsingan penampang. Penampang langsing cenderung gampang terserang TTL dibandingkan penampang gemuk.

Bagaimana sebenarnya wujud dan rupa TTL itu? Kalau istilah “defleksi balok” atau lendutan balok yang sering kita dengar pada umumnya mengacu kepada “translasi Of ke arah bawah (gravitasi)”, secara balok kan dominan menahan beban gravitasi. Kalo TTL yang terjadi bukan hanya translasi ke bawah, tapi juga disertai puntiran (twist) yaitu rotasi terhadap sumbu penampang, dan kadang ada sedikit translasi ke samping (lateral). Luar biasa berbahaya. Yaa.. biar jelas, juragan bikin sedikit ilustrasi seperti sketsa di bawah.

rangka sederhana
rangka sederhana

Lumayan hancur juga ya gambarnya? Mohon maklum… ? Garis putus-putus berwarna merah itulah kondisi TTL yang juragan maksud. Wah, mungkin nggak jelas ya? Kalo dilihat dari sisi potongan penampang, kira-kira seperti ini bentuknya.

tekuk_torsi_lateral_2
tekuk torsi lateral

Mudah-mudahan sudah terbayang.

Lantas…apa yang harus dilakukan? Salah satu solusinya adalah dengan memasang sokongan lateral, atau istilahnya kerennya “lateral support”. Lateral support bisa mencegah terjadinya TTL. Di dalam SNI-Baja (dan juga AISC), ada batasan yang mengindikasikan apakah terjadi TTL atau tidak, yaitu batasan terhadap jarak antar sokongan lateral, disimbolkan L_b . Sementara batasannya ada 2, yaitu L_p , dan L_r .

  1. Jika L_b \le L_p , maka balok tersebut termasuk bentang pendek dimana penampang akan mencapai momen maksimum dalam kondisi leleh plastis sempurna (tanpa mengalami TTL).
  2. Jika L_b < L_b \le L_r , maka balok termasuk bentang menengah dimana penampang akan mengalami leleh pada saat mencapai momen ultimate, tapi juga terjadi TTL.
  3. Sementara itu, jika panjang L_b > L_p , maka balok termasuk bentang panjang, yaitu balok akan mengalami TTL tanpa leleh terlebih dahulu.
lateral_support
balok anak sebagai lateral support

Pada gambar di atas, balok anak bisa berfungsi sebagai lateral support, karena bisa mencegah terjadinya puntiran. Sehingga panjang L_b menjadi setengah dari panjang bentang keseluruhan. L_b ini harus dibandingkan lagi dengan L_p dan L_r .

Demikian dulu teorinya. Itu baru teori tentang desain terhadap momen lentur. Untuk desain terhadap beban aksial insya Allah menyusul. Langsung saja kalau mau download spreadsheetnya, silahkan pilih link di bawah. Juragan juga sediakan pdf SNI-Baja nya sekalian deh… ?

BajaASC-SNI.xlsx at Google Drive (open in new window)

Kalau mengalami masalah dalam mendowload, silahkan tulis komentar di bawah dan mohon tuliskan alamat emailnya. ? Trims.[]

Comments

  • says:

    Pak, semua link downloadnya error. keterangannya page not found. minta kerja samanya pak.

  • mas admin, blognya bagus bgt, smoga berkah dan jadi amal sholeh buat anda.amin.
    saya mau nanya mas, pengaruh residual stress dan imperfection terhadap kapasitas dan perilaku struktur baja, berdasarkan pengalamanya bisa dishare ga mas?

  • Pak, saya ga bisa download. Tolong kirim ke email saya ya.
    Oh iya, kok gambar2nya ga keliatan ya ?
    Thx in advance.

    • Mn itu adalah Momen Nominal (kapasitas momen yang dipake untuk desain)
      LTB = Lateral Torsional Buckling.

      Jadi, MN LTB itu adalah momen nominal yang disebabkan oleh tekuk torsi lateral, batang terpuntir, padahal belum leleh (mencapai fy)

      Momon nominal itu ada bermacam-macam penentunya:
      – ada karena tekuk torsi lateral (LTB)
      – ada karena tekuk lokal, yaitu pelat sayap atau pelat badan menekuk (juga belum leleh)
      – dan ada memang karena sudah mencapai titik leleh fy

  • says:

    gan, tulisannya bagus dan bermanfaat..
    tapi ko ngga bisa didownload yah gan.
    tolong pencerahannya

  • Sungguh membantu banget..

    Gak bisa didownload nih gan. Butuh pencerahan. Minta tolong dikirimi ke e-mail saya yah 🙂

  • maaf,mau tanya untuk profil baja ringan (cold-formed) apa bisa memakai SNI Baja ini? padahal dlm SAP 2000, untuk cold-formed mengacu pada AISI bkn AISC.
    terima kasih.

    • profil baja ringan tidak bisa pake SNI.
      Kalo mengacu ke amerika, bisa pake AISI. Tapi kebanyakan produsen/vendor baja ringan di Indonesia menggunakan standard australia (AS) atau British Standard (BS) karena raw material baja ringan di Indonesia sebagian besar berasal dari Australia.

  • says:

    gan bgs bgt tulisan, tp ko ga bs di donlot ya, mbok ya tulong dikirim ke email ini.

    matur suwun

  • Saya mau mengerjakan jembatan rangka baja dengan bentang 52 meter.Lokasi jembatan berada di sungai kedalaman 20 meter. Rangka baja yang digunakan WF 600 dan Wf 250. Jembatan ini diperuntukan muatan 70 ton. Bagaimana model desain pondasi abutmen?Berapa jumlah abutmen yang dibutuhkan?berapa ketebalan bantalan karet yang dibutuhkan?

  • ada perhitungan struktur gedung untuk baja dengan bantuan sofware sap/etabs gk??? plus menghitung sambungannya
    tksh…

  • wah hebat, mengaplikasikan dalam xls sangat membantu saya. karena saya yang dulu gak bisa sekarang lupa. 🙂
    Sangat bermanfaat .. kami tunggu perhitungan – perhitungan yg lain yg diaplikasikan dlm xls

  • Selamat sore Pak.

    Kami ada rencana membangun ruangan dengan memakai konstruksi baja. ukuran 11×11 m.
    tiga lantai , tanpa tiang penyanggah tengah dan depan juga tanpa tiang tengah , supaya mobil bisa parkir masuk di bawah gedung . mestinya pakai wf berapa iya bangunan di cor semua. dari lantai 1 sampai 3. jadi atap pakai dak. cor. tks. informasinya.

  • Selamat sore Pak.

    Kami ada rencana membangun ruangan dengan memakai konstruksi baja. ukuran 11×11 m.
    tiga lantai , tanpa tiang penyanggah tengah dan depan juga tanpa tiang tengah , supaya mobil bisa parkir masuk di bawah gedung . mestinya pakai wf berapa iya bangunan di cor semua. dari lantai 1 sampai 3. jadi atap pakai dak. cor. tks. informasinya.

  • says:

    belum dikali phi
    ini kasusnya:
    Mu = 78.1 tm (hasil fy x W)
    Mu = 91.3 tm (hasil SAP2000 LRFD 93)
    apabila dikali phi, maka hasil yang fy x W jadi lebih kecil gan

    tapi sebaliknya untuk Pu, ini kasusnya:
    Pu = 542.1 t (hasil fy x A)
    Pu = 441.9 (hasil SAP2000 LRFD 93)
    apabila dikali phi, maka hasilnya beti (beda tipis) gan

    pipa baja yang dihitung:
    BJ 37
    diameter 60 cm, tebal 1.2 cm

    mohon pencerahannya
    terima kasih sebelumnya juragan.

  • says:

    Juragan, kalau hasil perhitungan kapasitas penampang oleh SAP2000 itu seperti apa rumusnya?
    saya coba bandingkan hitungan manual Mult = fy x W(modulus section) dengan hasil SAP2000 kok beda ya,
    yang saya coba hitung pada kasus ini adalah penampang pipa baja.

    trims sebelumnya juragan

  • says:

    aya baca artikelnya sangat menarik sekali

    pak mohon bantuan u/ kirim spreadsheetnya ke email saya.trima kasih

    • Untuk castelated (web berlubang), prinsipnya hampir sama. Kekuatannya dihitung di daerah yang ada bolongnya. Jadi penampangnya tidak utuh. Momen inersianya pasti kecil, begitu juga dengan modulus penampangnya.

      Sementara untuk stabilitas (lateral torsional), saya belum pernah lihat referensi tentang itu. Tapi, amannya, balok castelated sebaiknya dikekang penuh di sepanjang bentang. Misalnya pada jembatan penyebrangan, ada cross-bracing yang cukup untuk menahan top-flange dan bottom-flange WF tersebut.

      Baru-baru ini saya baca sebuah jurnal, ternyata di daerah sekitar tumpuan, web WF TIDAK BOLEH dilubangi sama sekali.

      Jurnalnya bisa didownload di sini.

      cmiiw.[]

  • saya baca artikelnya sangat menarik sekali

    pak mohon bantuan u/ kirim spreadsheetnya ke email saya.trima kasih

  • says:

    Terimakasih infonya sangat bermanfaat buat saya yg masih belajar.

    Pak kenapa Spreadsheet BajaAISC-SNI tidak dapat di download
    tolong kirimkan ke email saya

    regards

  • says:

    Terimakasih banyak pak, sy masih banyak butuh ilmu dan letak kampus kami agak jauh dari kota maka kami mohon bantuannya untuk mengimbangi dunia sipil yang sudah modern baik dari file2 bapak dan info apa saja yang bermanfaat

  • Pak kenapa Spreadsheet BajaAISC-SNI tidak dapat di download
    Bisa minta tolong kirimkan ke email saya
    Terimakasih

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *